Tips Memilih Kebaya Batik Pekalongan

Batik
Batik

Fashion semakin tahun semakin berkembang dan selalu berputar. Gaya fashion memang selalu berputar, yang dulu dianggap jadul sekarang bisa menjadi trend fashion yang menarik. Begitu juga dengan kebaya batik pekalongan. Dulu baju model kebaya dan batik dianggap jadul dan ketinggalan zaman. Tetapi sekarang bisa menjadi trend fashion yang sangat menarik. Sudah banyak orang yang memodifikasinya menjadi lebih bagus dan lebih modern. Saat ini memakai baju batik tak hanya pada saat acara resmi kenegaraan saja. Tetapi bisa digunakan pada berbagai kesempatan. Berikut ini cara memilih kebaya model batik untuk acara yang ingin anda hadiri.

Sesuaikan Bentuk Badan

Ketika memilih baju kebaya dengan kombinasi batik, anda harus memperhatikan bentuk badan anda. Tidak semua modal kebaya batik dapat dipakai oleh semua bentuk tubuh. Jika anda hanya mengikuti trend saja, tanpa mengetahui apakah itu cocok buat anda. Malah akan membuat penampilan anda semakin buruk. Model baju untuk orang yang berbadan tinggi dan pendek tentunya berbeda. Jika anda mempunyai bentuk tubuh besar, jangan menggunakan model kebaya yang terlalu ketat atau bagian bawahnya terlalu membentuk lengkuk tubuh. Ini akan membuat tubuh anda yang besar, menjadi terlihat lebih besar.

Motif Batik

Model kebaya batik memang banyak sekali. Ada yang berbahan brukat kombinasi kain polos biasa dan ada yang kombinasi batik. Mungkin akan mudah untuk mengombinasikan brukat dengan kain polos tetapi akan berbeda lagi jika membuat kombinasi bahan brukat dengan batik. Anda harus memilih warna yang sesuai supaya baju kebaya batik anda terlihat lebih indah. Misalnya motif batik pekalongan anda bunga besar-besar dengan warna yang banyak. Untuk warna brukatnya, anda bisa memilih salah satu warna yang tidak dominan pada motif batik anda. Bisa juga dengan memilih warna dasar dari batik anda. yang jelas jangan takut untuk bermain warna.

Model Kebaya Batik Pekalongan

Hal yang paling penting ketika memilih kebaya kombinasi batik adalah model dari kebaya batik tersebut. Saat ini model kebaya sangatlah banyak sekali. Dari yang tradisional sampai yang modern. Anda harus memilih model kebaya kombinasi batik yang sesuai dengan diri anda. memakai model batik yang sesuai akan membuat penampilan anda semakin cantik dan menarik. Ada bisa memilih model kebaya dress panjang atau model atasan bawahan. Untuk model atasan bawahan juga ada beberapa model lagi. Ada model rok mekar atau model rok skinny. Keduanya mempunyai kekurangan dan kelebihan masing-masing. Jadi anda harus memilihnya yang memang cocok dengan keadaan bentuk badan anda.

Acara Yang Akan Dihadiri

Pada saat memilih baju kebaya yang dikombinasikan dengan kain batik, anda harus memperhatikan acara yang akan ada hadiri. Apakah acara nikahan, acara lamaran pernikahan, acara kenegaraan dan masih banyak lainnya. Pastinya baju kebaya batik yang digunakan untuk acara pernikahan akan berbeda yang digunakan pada Negara. Jadi anda harus bisa membedakan model mana yang cocok anda kenakan. Jangan hanya asal saja, sekarang model kutu baru banyak menjadi sorotan. Model ini hampir mirip dengan baju para pramugari.

baca juga Grosir Batik Murah

Selain beberapa cara diatas, anda juga harus memperhatikan bahan dan warna. Warna kebaya batik sekarang sangat beranekaragam. Mana yang bisa digunakan untuk acara resmi atau acara santai. Selain itu jika acara yang anda hadiri berada di luar ruangan yang panas, gunakan bahan kebaya yang dapat menyerap keringat. Supaya anda tetap merasa nyaman ketika memakainya. Demikian beberapa tips yang bisa saya sampaikan, semoga bisa memberikan informasi yang bermanfaat buat anda Description: kebaya batik saat ini mempunyai banyak sekali model yang bisa digunakan di berbagai acara

This entry was posted in Uncategorized. Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *